10 Manfaat program Pre-IELTS Class di English Studio


http://es-indonesia.com/pre-ielts-camp-kampung-inggris-pare/
Orang- orang yang belum mengetahui IELTS bakalan bertanya tanya apa itu IELTS, nah ada salah satu program di ENGLISH STUDIO yang cocok banget nih guys buat kalian yang belum punya sama sekali skill bahasa inggris, namanya Super English Class atau Pre-IELTS. Disini kita akan belajar bagaimana memperbaiki language skill kita sebelum menuju ke IELTS preparation, seperti kemampuan dalam grammar, paraphrasing, vocabulary, speaking, writing, listening dan reading.



10 Manfaat program Pre-IELTS Class di English Studio :

      1. Siswa diajarkan bagaimana memparaphrase suatu kalimat dalam IELTS.

      2. Siswa diajarkan bagaimana intonasi dan ekspresi dalam percakapan sehari-hari.

      3. Siswa dapat mengetahui berbagai macam idiom dan frasal verb.

      4. Membantu siswa mengetahui dasar-dasar skill dalam IELTS.

      5. Siswa diajarkan bagaimana cara menyusun kalimat, ide pokok dan vocabulary dalam writing IELTS.

      6. Siswa diajarkan bagaimana cara menjawab soal dalam speaking IELTS.

      7. Memberikan kemudahan bagi siswa dalam meringkas suatu artikel.

      8. Siswa diajarkan bagaimana cara menghindari pengulangan kata dan keraguan dalam speaking IELTS.

      9. Siswa diajarkan dalam brainstorming sebelum menulis essay.

      10. Siswa mengetahui basic dalam reading dan listening section dalam IELTS.

Belajar bahasa inggris itu penting banget guys, terutama dalam IELTS. Dengan adanya sertifikat IELTS kita bisa melanjutkan study kita keluar negeri, bahkan kita bisa meningkatkan value kita dalam dunia kerja intenasional. Banyak banget referensi buku tentang IELTS yang bisa kita pelajari, apalagi kalau kalian mencoba mengambil program di English Studio, wihhh skill yang kalian dapat tentang IELTS banyak banget. Sekian guys untuk artikel kali ini, semoga bermanfaat.

IELTS Kampung Inggris Pare
Belajar IELTS

Stirrer dan Settler

Ada 2 cara dalam meng-handle kelas IELTS catcher, pertama stirrer dan yang kedua settler. Stirrer yang berarti move around, adalah bagaimana membuat siswa sibuk dengan memberi energi untuk siswa dan aktifitas kesibukan di kelas, contohnya seperti diskusi dalam suatu grup, speaking berpasangan, menjelaskan cerita kepada partnernya masing-masing, dan kompetisi tim. Cara ini sangat efektif untuk siswa agar selalu aktif di dalam kelas dengan beberapa kegiatan seperti diatas. Yang kedua adalah settler, yang berarti sit quietly, adalah bagaimana guru duduk tenang dengan memberikan tugas seperti listening section, reading comprehension dan juga writing. Cara ini bertujuan agar siswa bisa berkonsentrasi dengan tugas yang diberikan, disamping dari cara stirrer diatas tadi. Dan kalian harus tau juga guys, dua cara ini harus seimbang agar siswa tidak bosan dengan 1 kegiatan saja.


Well, ane sangat bangga bisa berada tim di ENGLISH STUDIO Kampung Inggris Pare dan bisa dipilih dalam Teacher Training Workshop di Surabaya yang diadakan oleh I.A.L.F. Walaupun belum mempunyai banyak pengalaman mengajar dan masih mempunyai masalah dalam meng-handle kelas, di workshop ini ane belajar bagaimana memecahkan masalah tersebut. Seperti yang diajarkan sama guru besar ane yaitu Mr.Eddy Suaib, kita harus membuat siswa sibuk di kelas dan membuat siswa selalu aktif dalam kondisi apapun. Dan yang lebih menantang lagi adalah bagaimana kita meng-handle kelas dengan siswa lebih dari 20 orang secara efektif. Sebagai IELTS teacher, cara ini bisa membantu siswa dalam menghadapi 4 sections dalam IELTS, Speaking, Reading, Listening dan Writing.

IELTS Kampung Inggris Pare
Belajar IELTS
www.es-indonesia.com

Liburan Cerdas Ke Kampung Inggris

Kampung inggris ini cukup terkenal guys di Indonesia, khususnya bagi umat manusia yang sedang mencari tempat untuk belajar Bahasa inggris secara intens. Kampung inggris ini gak jauh beda si sama kampung-kampung pada umumnya, tapi yang membedakan disini adalah keberadaan lembaga-lembaga kursus Bahasa inggris yang jumlahnya berserakan hehe, seperti dilansir di artikel sebelumnya kalau kursusan yang ada di kampung inggris tuh lebih dari 125 tempat kursusan. Nah disini juga kita bisa memperdalam skill bahasa inggris kita, termasuk skill IELTS kita guys. Misalnya listening, reading, writing dan speaking. Kalian bisa cek beberapa web disini guys seperti; es-indonesia.com dan kampunginggris.camp untuk mengetahui informasi tentang kursusan yang bisa ngisi waktu liburan kalian guys 😊


Orang-orang yang belajar di kampung inggris ini juga berasal dari berbagai macam kota diseluruh Indonesia, ada yang untuk mengisi waktu liburan, ada juga emang yang benar-benar untuk memperdalam skill bahasa inggris, bahkan ada juga yang ingin belajar buat bekal sekolah diluar negeri. Wihh kece gak tuh hehe. Biasanya juga kampung inggris ini ramai saat musim-musimnya liburan, dan untuk yang berasal dari kota jauh dan ingin menetap lama di kampung inggris, ada banyak kos-kosan disekitaran kampung inggris selagi kalian belajar disana. Jadi gak perlu khawatir lagi, apalagi untuk makan disana, terjangkau banget, jadi cocok buat kantong kantong para perantau hehe


Dan selain belajar, kalian juga bisa meluangkan waktu kalian buat jalan-jalan di beberapa tempat wisata di kecamatan Pare kabupaten Kediri, misalnya kaya Candi Surowono dan Simpang Lima Gumul.

IELTS Kampung Inggris Pare
Silahkan hubungi English Studio Pare-Kampung Inggris di 0813.1818.6060, 0813.1033.6583 agar dapat mengetahui bagaimana Metodologi IELTS terbaru yang dapat memaksimal skor IELTS Anda. www.es-indonesia.com

Mengatasi Permasalahan dalam Public Speaking

Banyak orang yang mengalami kesulitan dalam speaking, misalnya merasa gugup, grogi, merasa tidak bisa, takut salah ngomong, takut ‘nge-blank’ dan sebagainya. Disini bakal ada kasih tau apa aja si trik dalam public speaking :

1. Persiapan dalam public speaking.
Woww….Who does’t prepare first for speaking? Persiapan penting banget bro, sebelum speaking kita harus persiapin materi, tema, topik, kondisi fisik dan yang paling penting latihan! “Practice makes perfect, doesn’t it ?”

2. Teknik Pembuka public speaking,
Disini banyak banget cara membuka public speaking, tapi yang paling favorit itu membuka dengan cerita pendek, humor atau ungkapan lucu dan langsung mengemukakan inti materi yang akan disampaikan.

3. Teknik vokal dalam public speaking.
Teknik vokal disini berbicara tentang intonasi yang benar guys, stressing pada kata/kalimat tertentu. Pelan saat permulaan dan akhiran (volume), mainkan kecepatan berbicara biar gak monoton hehe, tapi perhatikan juga pronunciation nya guys.

4. Penyampaian materi public speaking.
Takut lupa materi? takut nge-blank saat tampil ? nih caranya guys. Kita bisa menggunakan alat bantu visual  seperti infocus, atau membawa notes, atau juga memorize teks yang sudah kita persiapin guys. Tapi gak lupa selalu practice biar sempurna saat tampil hehe

5. Teknik menutup public speaking.
Nah ini dia point penting, saat kita mau menutup speaking jangan lupa member signal kalau kita mau menutup speaking kita. Contohnya “Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat, dan mohon maaf jika ada yang tidak berkenan,salam”

Nah itu dia guys 5 teknik dalam mengatasi permasalahan dalam public speaking, ulasan selanjutnya bakal ane bahas di blog-blog selanjutnya, insyaallah hehe

Belajar Dari Kesalahan

Sebagai manusia biasa, kita pasti selalu mempunyai banyak kesalahan. Entah itu kesalahan jelek, tapi semua itu bisa kita ambil hikmahnya bro dari pelajaran baik dari kesalahan kita. Contohnya saat kita berhasil, kita akan belajar dari sebuah keberhasilan, tapi saat kita kalah, kita bakal belajar arti dari sebuah keberhasilan lebih banyak. Begitupun dalam IELTS, setiap kegagalan itu bakal memperlihatkan celah-celah yang harus kita perbaiki. Entah itu kesalahan dalam reading, writing, speaking maupun listening.

Ada sebuah quote “Setiap kegagalan adalah tambang emas untuk mencapai keberhasilan”. Tapi setiap kegagalan itu terjadi karena kita memiliki kekurangan yang tidak kita sadari. Dan itu adalah kejadian berharga bro kalau kita mau ambil pelajaran darinya. Tapi inget brohh, kegagalan besar yang kita alami bakal nganterin kita buat mencapai kesuksesan besar kalau kita punya keinginan untuk bekerja keras mengambil hikmahnya dari kegagalan itu. Setiap kesalahan itu negatif, tapi kalo kita belajar dari kesalahan itu, itu akan menjadi netral. Dan kalau kita melakukan hal baik dari pelajaran itu, alhasil itu telah menjadi positif. So, mulai sekarang jangan takut buat gagal dalam IELTS, kita gak akan bisa kalau tidak mencoba, bisa karena terbiasa, terbiasa karena sering mencoba. Break a leg dude !!

IELTS Kampung Inggris Pare
www.es-indonesia.com




Pertarungan IELTS

IELTS adalah tes bahasa inggris dengan pertaruhan tinggi yang paling populer didunia sob, ini juga jalur kesempatan buat kalian-kalian yang mau dibukakan jalannya untuk lanjut study diluar negeri, semisal kaya ada Amerika Serikat, Inggris, Selandia Baru, Kanada dan sekitarnya. Setelah itu juga ratusan ribu perguruan tinggi dan universitas di dunia bakal nerima hasil score IELTS sebagai bukti kalo kalian tuh punya kemampuan dalam IELTS. Kece gak tuh ??

Manfaat IELTS itu sendiri juga ada sob, jadi setiap bidang-bidang profesional bakal nerima hasil IELTS kalian, contohnya teknik, hukum, kedokteran, farmasi de el el. Tapi kalo kalian udah milih IELTS sebagai tes untuk masuk universitas yang diinginkan, kalian akan terbiasa dengan format IELTS pas kalian mau tes lagi untuk registrasi profesional.

Kalian juga tau gak kalo beberapa pemerintahan luar negeri kaya Inggris, Australia dan Kanada itu udah mewajibkan IELTS sebagai persyaratan untuk tinggal permanen alias migrasi. Wihhh banyak banget udah manfaat nya sob tentang IELTS, gak bakal nyesel deh kalian kalo mau belajar IELTS.

Belajar IELTS
www.es-indonesia.com

Starting Point : Kampung Inggris Pare



Kok bisa ada Kampung Inggris sih? Awalnya, Mr.Kalend Osen yang mempunyai keinginan besar untuk meningkatkan kemampuan berbahasa inggris warga yang berada di Pare, mendirikan lembaga kursus pertama bernama Basic English Course (BEC), yang hanya memiliki 6 peserta di kelas perdana. Setelah sepuluh tahun berjuang menghidupkan lembaga kursusnya, Mr.Kalend berhasil mendidik siswa mencapai goal nya. Di tahun 1990, banyak alumninya yang didorong untuk membuka usaha tempat kursus seperti dirinya, saat ini ada lebih dari 125 lembaga kursus di Kampung Inggris-Pare.

Disamping itu, lembaga kursus lainnya mampu berjalan kesemuanya tanpa adanya kompetisi negatif, para pendiri lembaga kursus di Pare rata-rata mempunyai ikatan sejarah yang sama, yaitu sama-sama dari satu guru. Mulai sekitar tahun 2000-an, para pengusaha dari luar kota juga mulai melirik potensi yang ada dengan mendirikan lembaga kursus. Salah satunya adalah English Studio, berdiri sejak tahun 2014. Berbeda dengan BEC yang memfokuskan kemampuan bahasa inggris secara umum khususnya grammar, pendiri English Studio, Mr.Eddy Suaib, lebih memfokuskan pada sistem tes kemampuan, berbahasa inggris IELTS.
Menarik kan ??

IELTS Kampung Inggris Pare
Belajar IELTS